Rekomendasi Game PS 2 Terbaik Sepanjang Masa

Play Station 2 atau PS 2 adalah salah satu game yang masih menjadi favorit bagi banyak orang. Bahkan masih ada beberapa toko yang menjual game ini dengan stock permainan yang menarik untuk dimainkan. Game ini bisa ditemukan di toko online sampai dengan toko offline yang banyak di Indonesia. Meskipun perkembangan PS 4 dan PS 5 saat ini sudah digemari oleh banyak orang, namun game PS 2 masih berbekas di hati para pecintanya.

Game PS 2 yang Tidak Ada Matinya

Seperti yang kita ketahui sendiri bahwa dulunya game PS 2 menjadi salah satu pilihan game yang popular dimainkan oleh banyak orang dari kalangan anak-anak, remaja sampai dengan dewasa. Selain itu, ada juga banyak pilihan game yang hadir dan mulai coba dimainkan oleh banyak orang. Bahkan beberapa orang di zaman dahulu yang tidak memiliki game ini rela untuk pergi ke sejumlah rental PS untuk bisa mencoba memainkan beberapa game yang seru.

Meskipun kini sudah mulai ditinggalkan dengan hadirnya PS 4 dan PS 5, hanya saja beberapa pilihan game dari PS 2 ini masih sangat laris dimainkan. Bahkan ada banyak developer yang pada akhirnya mengemas beberapa pilihan game dari PS 2 yang kini telah dapat dimainkan menggunakan sebuah smartphone yang salah satunya adalah smartphone Android.

Rekomendasi Game PS 2 yang Wajib Dicoba!

Selain menjadi pilihan game yang masih berbekas dan diminati oleh banyak orang, mari flashback pilihan game PS 2 apa sajakah yang selalu laris dan wajib untuk Anda coba. Untuk jawabannya adalah:

  • Star Wars: Battlefront II

Game PS 2 yang cukup laris dimainkan adalah game Star Wars Battlefront 2. Game ini adalah beberapa game yang memiliki jalan cerita yang cukup menarik dan keren. Bahkan game ini sangat seru untuk dimainkan.

  • Shadow of the Colossus

Game berikutnya adalah Shadow of the Colossus yang merupakan salah satu game dengan genre action and adventure. Bahkan game ini masih menjadi salah satu kategori game terbaik sepanjang masa. Game ini adalah game yang memiliki storyline yang sangat unik. Bahkan game ini menyajikan beberapa mash up mulai dari The Lord of The Rings dan juga Game of Thrones yang bahkan menampilkan beberapa tampilan grafisnya yang sangat memukau.

  • Silent Hill

Game ini juga merupakan salah satu game popular di PS 2 yang dimainkan oleh banyak orang. Bagi beberapa orang yang menyukai akan game horror maka sangat direkomendasikan untuk mencoba permainan ini. Game ini juga menampilkan tampilan grafis yang sangat creepy. Bahkan game Silent Hill ini dibuat dengan storyline yang lebih menakutkan dan membuat banyak orang yang akan terbayang-bayang.

  • Guitar Hero 2

Guitar Hero juga menjadi salah satu pilihan game legendaris yang ada pada game PS 2. Game ini adalha game yang sudah bisa dimainkan menggunakan joystick atau menggunakan guitar controller. Ada banyak pilihan lagu yang bisa dimainkan bahkan beberapa lagu legendaris seperti War Pigs-Black Sabbath, Sweet Child Oโ€™ Mine-Guns Nโ€™ Roses, hingga Free Bird milik Lynyrd Skynyrd.

Masih ada banyak pilihan game PS 2 terbaik yang nantinya bisa Anda mainkan. Untuk mengetahui berbagai informasi lengkapnya, maka Anda bisa mengecek secara langsung di salah satu website informatif terlengkap yaitu Namatin.