Kebutuhan manusia akan perangkat elektronik semakin hari semakin meningkat, terutama di lingkup pekerjaan kantor. Salah satu perangkat elektronik yang wajib ada selain laptop ataupun komputer adalah mesin pencetak atau printer.
Kebutuhan akan Pada Saat Ini Semakin Meningkat Untuk Menujang Aktivitas
Printer merupakan suatu perangkat pendukung yang dapat memungkinkan kita dalam memperoleh visualisasi nyata suatu dokumen dalam wujud lembaran kertas. Tentunya, hal tersebut akan lebih mempermudah Anda dalam banyak hal mulai dari pidato. Presentasi dan membuat laporan Anda.
Ketika Anda baru saja membeli laptop ataupun printer, hal pertama yang harus Anda lakukan sebelum melakukan proses pencetakan adalah menyambungkan hardware dari printer ke laptop dan komputer Anda. Langkah ini diawali dengan menyambungkannya menggunakan kabel bawaan yang telah tersedia pada printer.
Meskipun sekarang ini telah banyak produk printer sudah berbasis nirkabel atau portabel, tetap saja Anda harus menghubungkan kedua perangkat dengan bluetooth ataupun WiFi. Penyambungan ini dilakukan supaya laptop dapat mengenali printer sehingga Anda dapat langsung menjalankan proses pencetakan langsung dari laptop Anda.
Cara Menyambungan Printer ke Laptop Dengan Mudah
-
Pastikan laptop dan printer menyala serta dalam jarak yang berdekatan.
Agar proses instalasi penyabungan printer ke laptop cepat, Anda harus menyalakan kedua perangkat tersebut. Anda juga melakukan mengaturnya sedemikian rupa sehingga posisi keduanya berdekatan, khususnya jika Anda menggunakan printer berkabel agar dapat terjangkau oleh kabel.
-
Hubungkan kabel bawaan printer ke lubang USB laptop.
Anda harus memasang kabel USB dengan benar dan memastikannya tidak longgar. Di beberapa kasus, laptop akan menjalankan instalasi driver printer secara otomatis sehingga Anda hanya perlu menunggu beberapa saat dan dapat langsung menggunakannya. Hal ini tentunya bergantung pada jenis printer yang Anda gunakan.
-
Buka menu Setting pada Windows
Menu Setting dapat Anda temukan setelah menekan logo Windows pada keyboard atau pada pojok kiri bawah taskbar laptop
-
Pilih menu Devices.
Anda bisa memilih menu Devices yang terdapat pada laptop. Di sini Anda bisa mengatur semua sambungan printer ke laptop Anda
-
Tambahkan perangkat melalui ‘add a printer or scanner’.
Proses ini akan memakan waktu beberapa saat. Jika perangkat printer Anda tidak ditemukan, tekan Refresh atau Anda dapat memastikan kabel USB printer Anda terpasang dengan sempurna. Setelah itu, klik opsi ‘Add Device’
Anda hanya perlu mengikuti petunjuk dan menunggu proses instalasi hingga selesai. Selanjutnya, Anda dapat langsung menggunakan laptop Anda untuk mencetak dokumen Anda.
Untuk printer portabel, Anda dapat menghubungkannya melalui koneksi WiFi ataupun Bluetooth tergantung dari jenis printer yang Anda gunakan. Printer yang dapat tersambung melalui koneksi WiFi terkadang harus disambungkan dengan kabel Ethernet ke router agar dapat menerima sinyal.
Sementara itu, printer yang dapat tersambung melalui Bluetooth dimana Anda cukup mengaktifkan Bluetooth pada kedua perangkat. Selanjutnya Anda tinggal menjalankan proses pairing setelah perangkat printer Anda ditemukan.
Untuk sistem operasi Mac, langkah yang harus Anda jalankan kurang lebih mirip pada sistem operasi Windows. Jangan lupa ya untuk download driver epson l310 atau disesuaikan dengan jenis printernya agar bisa melakukan digunakan secara lancar tanpa hambatan.
Dari penjelasan tersebut bisa disimpulkan juja menyambungkan printer pada perangkat laptop sangat mudah dan simpel. Jika Anda sudah mengikuti beberapa cara tersebut tapi tetap saja printer tidak bisa terkoneksi dengan laptop, coba bawa ke jasa servis barang kali ada perangkat printer yang perlu diperbaiki.