Cara Menyambungkan Dan Membagi Wifi Ke Komputer Lain

Bukan hal yang sulit untuk menggunakan wifi. Faktanya, cukup banyak cara menyambungkan wifi ke komputer. Bahkan, Anda bisa membaginya sehingga pengguna lain bisa menggunakan internet secara gratis.

Kuncinya ialah terletak dari mana sumber internet diperoleh. Nyatanya, sumber ini bisa didapatkan dari Android ataupun jaringan kabel yang diberi dari layanan internet di sekitar.

Pada kesempatan kali ini, kami hanya akan menunjukkan bagaimana cara menghubungkan wifi ke komputer. Tentunya, cara ini ditujukan bagi Anda yang menggunakan layanan jasa dari penyedia internet.

Cara Menyambungkan Wifi ke PC

Menyambungkan wifi ke PC sebenarnya bisa dilakukan dengan beberapa cara. Cara yang paling mudah ialah dengan menggunakan kabel. Karena, Anda hanya perlu menghubungkan router ke komputer melalui kabel internet.

Praktis, cara ini hanya bisa digunakan oleh satu komputer. Tentunya dengan catatan bahwa penggunanya hanya mengatur jaringan internet ini untuk satu pengguna saja.

Berbeda jika pengguna yang selaku admin membaginya, pengguna lain bisa juga menikmatinya. Dan jumlahnya bisa dibatasi oleh admin. Misalnya jaringannya hanya dibuat untuk 3 pengguna saja.

Intinya, kuncinya terletak pada satu komputer yang sudah dilakukan pengaturan sebagai administrator. Dan pengguna wajib memiliki router yang nantinya dimanfaatkan sebagai sarana untuk masuknya internet melalui kabel.

Cara Membagi Wifi ke Pengguna Lain

Wifi mulai dijadikan sebagai layanan tambahan dari sebuah rumah makan atau warung. Layanan ini diberikan secara gratis. Tujuannya tidak lain untuk mengikat pelanggan.

Tentunya, pengguna lain tidak akan menggunakan kabel untuk menyambung wifi. Tetapi, pengguna lain cukup masuk ke wifi dengan password yang telah dibuat.

Sebelum bisa menggunakan, pemiliknya wajib mengaturnya terlebih dahulu. Pengaturan yang dimaksud ialah membagi jaringan ini kepada pengguna lain. Jika tidak, sudah pasti wifi ini hanya bisa digunakan untuk satu komputer saja.

Untuk melakukannya, Anda perlu mengaturnya. Pengaturan ini dikerjakan melalui komputer utama. Lebih tepatnya ialah komputer pusat yang memungkinkan pemiliknya sebagai administrator.

Pengaturannya sendiri cukup sederhana. Langkahnya dimulai dengan memastikan komputer telah terhubung dengan internet. Pada langkah ini, komputer utamanya terhubung melalui kabel dari router.

Langkah selanjutnya ialah dengan memasuki control panel. Setelah itu, pilih menu Network and Security, Network and Sharing Center, dan Change Adapter setting.

Dari sini, Anda sudah menemukan nama wifi yang sedang Anda gunakan. Sorot nama wifi dan klik kanan. Kemudian, tekan menu properties.

Muncullah jendela pengaturan yang perlu Anda ubah. Tekan menu sharing, lantas centang kedua menu yang terdapat di dalamnya. Di antaranya adalah allow other network users to connect through this computer’s internet connection serta allow other network users to control or disable this shared internet connection.

Tidak hanya itu saja, Anda juga perlu mengatur pada menu dropdown pada area tersebut. Pastikan bahwa Anda memposisikannya pada Local area Connection. Dengan cara demikian, pengguna lain sudah bisa menggunakannya.

Untuk pengaturan password sendiri, Anda bisa tengok caranya melalui situs https://www.charis.id.

Cara Menghubungkan Komputer ke Wifi Yang Terlihat

Ketika administrator sudah membuka jalur untuk berbagi wifi, ini berarti pengguna lain bisa memanfaatkan layanan tersebut. Baik itu menggunakan smartphone ataupun komputer dan laptop.

Pertanyaannya sekarang adalah bagaimana cara menyambungkan wifi ke komputer. Jika Anda belum pernah melakukannya, Anda bisa mempraktikkan langkah yang kami bagikan.

Cara termudah ialah dengan memanfaatkan toolbar yang terdapat dalam komputer. Silahkan temukan ikon jaringan. Letaknya ada di pojok kanan layar komputer Anda. Anda cukup menekannya untuk menemukan nama wifi yang tersedia.

Langkah selanjutnya ialah cukup klik nama wifi tersebut untuk menghubungkannya. Apabila Anda baru akan menggunakannya, Anda perlu memasukkan password yang dibuat oleh administrator. Terkecuali jika wifi di area tersebut tidak dikunci.

Caranya cukup menanyakan password pada pemiliknya. Isilah password yang diberikan oleh pemilik. Kemudian jangan lupa untuk mencentang menu terhubung otomatis. Dengan cara demikian, Anda akan masuk dan tidak perlu mengetik password berulang kali ketika Anda datang ke tempat yang sama.

Setiap kali Anda datang ke tempat tersebut dan menghubungkan komputer ke wifi, komputer Anda akan langsung tersambung. Anda bisa berselancar di internet untuk mencari berbagai informasi. Contohnya untuk mencari artikel, jurnal, buku dan lain sebagainya.

Kesimpulannya, cara menyambungkan wifi ke komputer ini sangatlah mudah. Anda cukup menggunakan ikon jaringan dan masuk menggunakan password. Dengan catatan bahwa pemiliknya telah mengatur ke mode berbagi pada pengguna lain.